Memilih sesuatu yang halal, bukan hanya dalam soal memilih makanan dan minuman tetapi juga dalam hal kosmetik.
14 Oktober 2017 lalu, bertepatan dengan Cosmobeaute event PT. Meluncurkan Lipstik Matte Up Mazaya di JCC, Jakarta.
Lipstik ini terdiri sari 6 warna yang sangat cantik, warna-warna cantik Mazaya Lipstik telah mengubah penampilan ketiga Brand Ambassador Mazaya Lipstik yaitu Sefira Meyda, Icha Anisaaa dan Sidah Mufidah.
Keistimewaan Mazaya Matte Lipstik ini adalah tidak membuat bibir kering saat digunakan.
Mazaya adalah brand kosmetik halal yang diciptakan untuk muslimah, dengan formulasi bahan alami dan dijamin bebas dari bahan baku haram, dan diproses dengan baik dan benar.
Mazaya telah mendapatkan standar ISO 14001,9001,22716,OHSAS 18001, cGMP, terdaftar di BPOM dan telah mendapatkan sertifikasi MUI.
Mazaya Matte Up Lipstik merupakan lipstik bertekstur matte dengan bahan aktif wild mango extract, yang membantu merawat kelembaban bibir, mencegah bibir kering dan pecah pecah, dan tidak membuat bibir menjadi hitam.
Hadir 6 warna pilihan mulai Nude sampai bold. Dan dapat dibeli di Dan Dan Store, Watson dan BEAU , Jabodetabek,Cirebon, Bandung, Jogja dan akan online di www.mazaya.co.id, harganya sendiri adalah Rp 46.000.
Cantik sambil beramal, itulah yang akan didapatkan karena dengan membeli Matte Lipstik Mazaya kita telah berdonasi Rp 2000 dari satu buah lipstik yang kita beli, untuk kaum Dhuafa yang disalurkan melalui Yayasan Anak immortal di Kampung Sukamaju Baru Depok, Jawa Barat.
Review
Saat saya gunakan, teksturnya sangat lembut dan menutupi bibir dengan sempurna, dan yang membuat saya senang warna-warna yang dikeluarkan sangat cocok dan membuat wajah menjadi cerah, walaupun hanya menggunakan lipstik.
Yang unik pada kemasan Mazaya Matte Lipstik ini,kita tidak perlu lagi menarik tutupnya saat akan membukanya, tetap i cukup tekan perlahan tutup atasnya dan wadah lipstik akan terangkat.

Dok: captured by me
Packaging luar didominasi warna merah, dan kemasannya didominasi dengan warna hitam. Warna yang saya paling sukai adalah No 02,04 dan 10 karena warnanya tidak terlalu jreng jreng tuk saya.
Dengan Mazaya selain cantik kita juga bisa beramal.
Asyik banget ya, ada lisptick yang teksturnya lembut, menambah cerah wajah, dan terjangkau (penting banget).
lembut dan ga buat bibir kering
setujuuuu
suka packaging uniknya ya. Cara bukanya pun unik, ehh bisa sekalian ikutan charity nya pula. Mbak, dirimu pun tampak cetar lho pakai lipstiknya
hee.. warnanya aku suka