Grand Mercure Bandung Setiabudi adalah tempat yang cocok untuk berlibur bersama keluarga, apalagi untuk anak-anak.

Lokasinya ada di Jl. DR. Setiabudi No.269-275, Isola, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat 40154.

Yang pasti hotel ini tidak perlu diragukan karena memiliki lokasi bagus, breakfastnya lengkap, kamar hotelnya luas, nyaman dan bersih, pelayanan ramah.

Soal kamar tidak perlu diragukan lagi bersih, luas, nyaman, wangi, lengkap banget banget pokoknya karena termasuk bintang 5 di kelasnya.

Fasilitas lainnya ada spa, tenis meja, juga fitnes.

Grand Mercure Bandung Setiabudi

Duluxe Twin

Yang paling kita rekomendasikan adalah kolam renangnya yang luas dan airnya hangat, kolam renangnya dibuka dari jam 6 pagi sampai 9 malam.

Grand Mercure Bandung Setiabudi

Grand Mercure Bandung Setiabudi

Suasana Kolam malam hari

Grand Mercure Bandung Setiabudi

Hotel ini memang sudah berpesan agar anak anak tetap harus dalam pengawasan orang dewasa saat berenang, tapi sepengelihatan kami kemarin ada security dan life guard yang juga ikut mengawasi di seputar area kolam renang.

Kolam renangnya memiliki kedalaman 1.2 , 1.3 , dan 1.4 untuk dewasa. Sedangkan untuk anak 0.3 dan 0.4 m.

Kita boleh meminjam handuk saat berenang, dengan jatah 2 handuk per kamar.

Yang akan membuat anak kita happy saat berenang disini selain karena airnya hangat adalah kita akan merasa berenang di bawah bintang-bintang, karena mulai 18.30, lampu kolam renang akan menyala dan berkedap-kedip seperti bintang yang ada di langit dan tampak sangat cantik.

Di dekat dan sekitar kolam, ada bangku-bangku santai, yang bisa kita pilih. Saat kesana coba juga mini resto di dekat kolam, ada menu sosis dan kentang  enak untuk anak-anak dengan harga 35 ribu, sudah termasuk ice tea, dan banyak juga menu lainnya seperti popcorn .

Lokasi wisata yang paling dekat dan bisa jalan kaki saat menginap disini adalah Amazing Art World Museum 3D, dengan berjalan kaki sekitar 200 m.

Amazing Art World adalah Museum 3D Art ( 3 Dimensi) Terbesar di Dunia, dengan luas ± 2 ha ada 6 Gallery, 13 Zona dan 150 Photo Spot. Kita juga akan menikmati lukisan 3 Dimensi yang dilukis didinding dan di lantai museum yang dilukis sesuai dengan tema di masing-masing zona.

Tapi yang pasti hanya menikmati staycation tanpa keluar hotel juga tidak perlu khawatir,anak anak pasti betah dengan kolam renangnya.

Dok: by me