Membacakan buku cerita adalah salah satu kegiatan yang bisa kita lakukan bersama anak setiap harinya. Banyak manfaat yang bisa didapatkan dari kegiatan membaca, anak akan terbiasa mau membaca, dan mendapatkan informasi baru.

Buku adalah jendela dunia, dimana banyak pengetahuan didalamnya. Biasanya aku memilih kegiatan membaca dengan anakku saat mau tidur malam,  dan memilih cerita yang banyak berisikan pesan baik. Biasanya buku yang ku pilih juga memiliki gambar yang menarik, sehingga anak tidak bosan membaca nya.

Membaca buku, seharusnya kita kenalkan sejak usia dini, dan menjadi kebiasaan baik setiap hari.

Biasanya saat membacakannya buku, bukunya anakku pegang, dan dia bebas memilih cerita yang dia inginkan tapi tetap ya buku cerita yang dipilih sesuai dengan usia dan pendidikan anak. Sebelum membacakan cerita biasanya aku ceritakan gambaran singkat ceritanya, sebutkan judul, nama pengarangnya.

Membaca memiliki banyak manfaat untuk anakku, anak akan meningkat kemampuan otaknya, memperkenalkan emosi, menumbuhkan minat akan sesuatu, mengetahui hal baru, pembendaharaan kata jadi lebih banyak, belajar memberi respond atas cerita yang dibacakan, meningkatkan kemampuan mendengarkan, membangun imajinasi dan kreativitasnya,  dan membangun kedekatan anak dan orang tua.

Setelah membaca suatu buku biasanya aku meminta anakku mengungkapkan apa yang didengar dan dipikirkannya setelah mendengar cerita tersebut,kadang aku juga mengajukan pertanyaan atas cerita tersebut untuk tes kemampuan mengingat dan menyimaknya.

Dengan mendengarkan cerita, kita bisa ikut memahami yang dirasakan tokoh dalam cerita. Anak juga akan belajar berpikir, paham akan tindakan sebab akibat, benar dan salah. Anakku menjadi anak yang percaya diri karena memiliki kosakata yang banyak dan pengetahuan dari buku yang telah dibacanya.

Tapi belakangan anakku mulai bosan membaca sendiri, inginnya slalu dibacakan. Dan anakku memang tergolong anak yang belajarnya harus  dengan mendengarkan, jadi bisa lebih masuk dalam ingatannya apa yang dipelajari.

Untung aku dikenalkan dengan Aplikasi Storytel, jadi membaca menjadi kegiatan yang semakin menyenangkan.

Aplikasi Storytel

Storytel  adalah platform audiobook asal Swedia yang  memudahkan kita memperluas pengetahuan  dan wawasan kita dengan cara yang menyenangkan. Storytel adalah Aplikasi Audiobook yang menyediakan layanan streaming buku audio berlangganan terbesar di dunia, memberikan kita akses untuk kita yang hobby membaca buku yang disampaikan dengan penuturan audio (mendengarkan).

Storytel

Dok : SS by me

Storytel adalah salah satu layanan streaming buku audio dan e-book berlangganan terbesar di dunia, menawarkan kita untuk mendengarkan dan membaca lebih dari 500.000 judul dan akan tersedia dalam tiga bahasa yaitu Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Mandarin.

Dengan Storytel, kita bisa mendengarkan dan membaca banyak judul buku yang ada di seluruh dunia, kapan dan dimanapun kita mau cukup dari smartphone.

Storytel membuat kita bisa membaca buku dengan online, melalui mendengarkan. Cocok untuk aku juga yang ingin membaca buku, tapi kadang malas membaca sendiri. Dengan platform audiobook Storytel, keinginanku terwujud yaitu bisa  membaca buku dengan cara mendengarkannya di  Storytel audiobook.

Banyak lho buku yang tersedia, diantaranya Harry Potter Audiobook, cerita mengenai belajar sihir di Hogwarts School of Witchcraft and Wizardry.

Game of Thrones, cerita karangan dari mengenai perebutan kekuasaan.

Sapiens, tentang riwayat manusia, sejarah manusia.

Hunger Games, cerita mengenai kompetisi antara hidup dan mati seorang.

Mariposa, mengenai jatuh cinta yang bisa saja terjadi dalam waktu sedetik.

Dilan, yang bakal dijamin bikin senyum-senyum.

Divortiare, tentang cerita perceraian.

Selamat Tinggal, tentang berdamai dengan masa lalu.

Negeri Lima Menara,  tentang kehidupan 6 santri dari 6 daerah yang berbeda belajar ilmu di Pondok Madani Ponorogo, dan juga masih banyak cerita  lainnya.

Storytel platform audiobook streaming sudah ada di kawasan Asia Pasifik , mulai di India pada 2017, Singapura (2019), Korea Selatan (2019), dan Thailand (2020). Audiobook dari Storytel sudah menjangkau 25 negara antara lain Arab Saudi, Belanda, Belgia, Brazil, Bulgaria, Denmark, Finlandia, Islandia, Israel, Jerman, hingga Spanyol, Swedia, Turki, dan Uni Emirat Arab.

Kategori  :

  • Anak
  • Biografi
  • Kriminal
  • Bisnis & Ekonomi
  • Non Fiksi
  • Fantasi & Fiksi Ilmiah
  • Sejarah
  • Klasik
  • Puisi
  • Cerita Pendek
  • Pengembangan Diri
  • Fiksi
  • Bahasa
  • Thriller
  • Remaja & YA
  • Romance
  • Agama & Spiritualitas

Kenapa harus download Storytel  :

  • Jumlah audiobook banyak

Di Storytel  kita bisa mendengarkan banyak audiobook, dengan langganan Rp 39.000 per bulannya aplikasi Storytel, buku best seller, Novel Fiksi,  non fiksi lokal atau internasional bisa didengarkan.

Novel Fiksi dan non fiksi kesukaanku juga ada di Aplikasi Audiobook Indonesia Storytel.

  • Banyak kategori buku

Banyak kategori yang bisa kita pilih, mulai dari Novel Fiksi, non fiksi, buku best seller, bacaan anak, pengetahuan, biografi, puisi, bahasa, kriminal, sejarah, pengembangan diri, cerita pendek, bisnis, juga romance.

Kategori dan judul buku ada di Storytel Aplikasi Audiobook Indonesia terbaik ini membuat aku bertambah wawasan dan pengetahuan . Storytel menyediakan ebook dan audiobook berkualitas  lokal maupun internasional.

  • Narator berkualitas

Pembaca cerita di Storytel sangat berkualitas, dan berpengalaman. Hal ini membuatku bisa mengikuti alur cerita di buku, dan berimajinasi masuk ke dalam cerita.

Di Storytel ternyata ada juga selebgram yang sudah kita kenal, diantaranya Sissy Priscillia, Dian Sastrowardoyo, Adinia Wirasti dan Fedi Nuril.

Dengan  Storytel Indonesia, kita bisa eksklusif dengarkan versi audiobook judul-judul buku populer Rekomendasi Buku seperti Dewi Lestari, Tere Liye, Ika Natassa, Asma Nadia, Ahmad Fuadi, Pidi Baiq dan Habiburrahman El Shirazy.

Ada 19 genre buku yang bisa didengarkan, ada juga penawaran uji coba gratis selama 7 hari untuk pengguna baru.

Fitur di Storytel

Hal pertama yang harus dilakukan adalah download Aplikasi Storytel , biaya berlangganan Rp.39.000. Tersedia Aplikasi Storytel untuk iOS dan Aplikasi Storytel untuk Android (Android 5 atau iOS 13). Jangan lupa lakukan sign up dan login di aplikasi Storytel ya.

Fitur Storytel

  • Filter Judul Buku Melalui Search dan Kategori : bisa ke menu search, ketik judul buku dan tersedia kategori  diantaranya romance, fiksi, pengembangan diri, Buku Best Seller, buku Indonesia dan series populer.
  • Save Book : kita bisa menyimpan judul buku yang ingin kita dengarkan, tapi didengarkan di lain waktu. Judul yang kita simpan akan masuk ke daftar bookshelf yang bisa kita atur abjad judul, author, dan tanggal rilis. Kita juga bisa mengatur buku mana yang sedang didengarkan, akan didengarkan, atau buku yang sudah selesai.
  • Listening goal  : kita bisa  membuat target jumlah buku yang akan didengarkan di jangka waktu tertentu.
  • Detail judul buku : setelah kita pilih judul buku, kita bisa memilih download offline, share, bookmark, detail buku.
  • Finished book : buku yang telah selesai dibaca
  • Kids Mode : pengaturan khusus anak-anak, kita bisa atur kode pin untuk kontrol orang tua

Review Aplikasi Storytel

Setelah download, aku dan anakku mendengarkan Dilan karya Pidi Baiq dan Legenda Putri Duyung Seri Cerita Rakyat 34 Provinsi. Setelah mendengarkan, aku langsung senyum-senyum sendiri saat mendengar novel Dilan karena merasa seperti menjadi tokoh Milea dan menjadi tahu mengenai amanat dari Legenda Putri Duyung yaitu jangan mudah marah, apapun yang terjadi pikirkan dengan sabar, kemarahan bisa mendatangkan penyesalan.

DILAN : Dia adalah Dilanku Tahun 1990 by Pidi Baiq, narator : Sissy Prescilia

Milea, dia kembali ke tahun 1990 untuk menceritakan seorang laki-laki yang pernah menjadi seseorang yang sangat dicintainya, Dilan. Laki-laki yang mendekati Milea, bukan dengan bunga atau kata-kata gombal, tapi melalui ramalan.

Quotes Favorite

Nanti kalau kamu mau tidur, percayalah aku sedang mengucapkan selamat tidur dari jauh. Kamu ngga akan denger.

Melalui Aplikasi Audiobook Storytel, kita bisa melihat juga durasi dari audiobook yang akan kita dengarkan. Saat aku sedang di busway atau kereta, perjalanan aku jadi ga membosankan, saat santai aku bisa kapan dan dimana saja Baca Buku Online novel, hanya melalui smartphone, tanpa membuka novel fisiknya. Aku juga bisa mengisi waktu luang ku dengan kegiatan bermanfaat dengan berimajinasi dengan isi novel yang dibacakan.

Dengan audiobook Storytel, aku bisa mendengarkan novel sambil melakukan kegiatan lain, aku makin yakin kalau dengan aplikasi Storytel aku bisa membaca buku lebih dari satu sebulan.

Aplikasi Storytel membuat kita bisa mendengarkan ratusan judul buku yang ada di database Storytel Aplikasi Audiobook di Indonesia.

Jangan lupa download aplikasinya di Playstore maupun AppStore untuk mendengarkan buku dan membaca ebook  dengan cara yang berbeda.